4 Judul Film Romantis Yang Diperankan Rachel McAdams Ini Harus Kamu Tonton! - Wegivly

Sabtu, 13 Mei 2017

4 Judul Film Romantis Yang Diperankan Rachel McAdams Ini Harus Kamu Tonton!


Independent.co.uk

Rachel McAdams dikenal dengan totalitasnya dalam mendalami setiap peran yang ia bawakan. Ia selalu menyatu dengan karakter yang ia perankan. Mulai dari cerita tentang anak sekolahan hingga cerita tentang detektif ia lakoni dengan sangat baik. Sudah banyak judul film yang ia bintangi, dan berikut ini adalah empat judul film bergenre romantis yang diperankan oleh Rachel McAdams yang harus kamu tonton.

1. The Notebook (2004)

pinterest.com
Noah Calhoun (Ryan Gosling) jatuh cinta pada gadis kaya Allie Hamilton. Meskipun awalnya Allie tidak menghiraukan ajakan Noah untuk pergi, akhirnya seiring berjalannya waktu, Allie mulai jatuh hati pada Noah. Perjalanan cinta keduanya tidak berjalan seperti yang diinginkan karena orangtua Allie menentang hubungan keduanya. Setelah berpisah dan menjalani hidupnya masing-masing, waktu kembali mempertemukan keduanya.
Kisah mereka kemudian diceritakan kembali oleh Noah kepada istrinya, Allie, yang mengalami dementia sehingga ia tidak lagi bisa mengingat Noah. Dengan sabar, Noah menceritakan kembali kisah cinta mereka yang tertulis di sebuah buku catatan, berharap Allie mengingatnya lagi.

2. The Time Traveler's Wife (2009)

glamour.com



Henry (Eric Bana) adalah seorang penjelajah waktu yang tidak bisa mengontrol kemana dan dimana ia akan pergi. Pada salah satu perjalanan waktunya, ia bertemu dengan gadis kecil bernama Claire yang nantinya akan menjadi istrinya. Henry bertemu lagi dengan Claire yang sudah dewasa di perpustakaan tempatnya bekerja. Claire mengatakan kalau ia pernah bertemu dengan Henry berkali-kali sejak kecil dulu. Claire jatuh hati pada Henry dan menyadari kalau Henry akan menjadi suaminya. Mereka kemudian menjalin hubungan dan menikah. Hubungan mereka tidak benar-benar berjalan mulus karena diuji oleh kemampuan menjelajah waktu yang Henry miliki.

3. The Vow (2012)

collider.com
Leo (Channing Tatum) dan Paige adalah sepasang suami-istri yang baru saja menikah ketika mereka terlibat kecelakaan mobil yang menyebabkan Paige lupa ingatan. Paige bahkan tidak mengenali Leo ketika baru saja tersadar dari koma. Leo yang begitu mencintai Paige berusaha menyadarkan Paige bahwa mereka telah menikah meskipun sulit bagi Paige untuk memahaminya dan malah menganggap Leo seperti orang asing. Meskipun demikian, Leo tidak menyerah. Ia tidak ingin kehilangan Paige, dan tidak ingin pernikahan mereka yang seumur jagung usai begitu saja.
Buat kamu yang tidak tau, film ini diadaptasi dari kisah nyata, lho!

4. About Time (2013)

hercampus
Memiliki tema yang sama dengan The Time Traveller's Wife, film About Time ini juga menceritakan tentang penjelajah waktu.
Ketika ulang tahunnya yang ke 21, Tim (Domhnall Gleeson) diberitahu oleh ayahnya tentang rahasia keluarga mereka bahwa setiap laki-laki di keluarga itu dapat menjelajah waktu. Tetapi, meskipun ia bisa menjelajah waktu, ia tidak bisa mengubah sejarah yang sudah berlalu. Pada suatu ketika, Tim bertemu dengan wanita yang ia suka namun lupa menanyakan siapa dia. Dengan kemampuannya untuk berpindah waktu, Tim berusaha menemukan gadis itu kembali.

Itu dia empat film bergenre romantis yang diperankan Rachel McAdams. Setelah nonton, dijamin kamu bakal ngefans dengannya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar